Gemilang di Kejurda ! Hapkido Pesisir Barat Boyong 21 Medali di Kejurda Hapkido Provinsi Lampung 2025

Lampungjaya.news, Krui – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh kontingen Hapkido Kabupaten Pesisir Barat dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Hapkido Provinsi Lampung 2025 yang digelar di PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Minggu, (11/5/2025).

Dalam kejuaraan yang berlangsung dengan persaingan ketat tersebut, atlet-atlet Hapkido Pesisir Barat berhasil memboyong total 21 medali, terdiri dari 7 medali emas, 6 medali perak, dan 8 medali perunggu. Prestasi ini menempatkan Pesisir Barat sebagai salah satu kekuatan yang diperhitungkan dalam cabang olahraga bela diri Hapkido di Provinsi Lampung.

Keberhasilan ini tentunya tidak lepas dari kerja keras para atlet, pelatih, serta dukungan penuh dari berbagai pihak. Ucapan terima kasih dan apresiasi disampaikan kepada Bupati Pesisir Barat dan Wakil Bupati, jajaran Pemkab Pesisir Barat, serta seluruh masyarakat yang telah memberikan doa dan dukungan moral maupun material.

“Alhamdulillah, hasil ini merupakan buah dari latihan intensif, semangat juang para atlet, dan dukungan penuh dari pemerintah daerah serta masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati, Bapak Wakil Bupati, seluruh jajaran Pemkab, dan seluruh warga Pesisir Barat,” ujar salah satu official tim Hapkido Pesisir Barat.

Dengan raihan ini, kontingen Hapkido Pesisir Barat semakin percaya diri menghadapi event-event ke depan, baik di tingkat provinsi maupun nasional.“Kami akan terus berbenah, berlatih lebih giat, dan berharap bisa mengharumkan nama Pesisir Barat di ajang yang lebih besar,” tambahnya.

Kejurda Hapkido Provinsi Lampung 2025 menjadi momen penting yang menandai peningkatan kualitas atlet-atlet muda Pesisir Barat yang terus berkembang. Semangat sportivitas, disiplin, dan kerja keras menjadi kunci dalam menorehkan prestasi yang membanggakan. (Ipung)