Lampungjaya.news, Bandar Lampung – Kecelakaan lalu lintas menewaskan pengendara sepeda motor menjelang senja. Sejatinya, korban yang diketahui bernama Agus Sudarsono telah mendapat penanganan medis.
Ya, korban tewas di rumah sakit sekitar pukul 17.00 WIB setelah mengalami kecelakaan lalulintas tunggal.
Kecelakaan lalu lintas yang dialaminya terjadi sekitar pukul 10.30 WIB di depan Pasar Natar, Lampung Selatan (Lamsel).
Kasat Lantas Polres Lamsel AKP Agustinus Rinto membenarkan adanya kabar terjadi laka lantas di depan Pasar Natar sekitar pukul 10.30. Dia menjelaskan, pengendara roda dua yang diketahui bernama Agus Sudarsono melaju dari arah Bandarlampung.
Namun, saat berada di sekitar pasar Natar setelah turun dari fly over Natar, motor berusaha menghindari lubang dengan mengambil jalur kanan, dan tiba-tiba menabrak bagian belakang dum truck bermuatan berat.
“Korban mengalami luka berat di bagian pahanya. Ada luka menganga di bagian pahanya.
Setelah kejadian, dibawa ke RS Medika Natar. Tapi petang tadi dapat kabar jika korban meninggal dunia,” ujarnya, Senin (6/4) malam.
Ia menuturkan, korban merupakan ASN kesehatan yang beralamatkan di Tanjung Sari, Natar, Lamsel. Terkait supir dum truck, ia mengatakan telah diamankan di Polres Lamsel.
Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana membenarkan jika salah satu stafnya di bagian promosi kesehatan meninggal dunia karena kecelakaan.
“Innalillahi wa inna ilaihi rajiuun. Agus staff promkes bunda barusan meninggal,” katanya melalui WhatsApp. (JepriAS)