Pemkab Lampung Selatan Gelar Kenal Pamit Kapolres

Lampungjaya.news, Kalianda – Pemeritah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menggelar malam kenal pamit untuk Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lampung Selatan di Aula Sebuku, rumah dinas bupati setempat, Rabu (26/8/2020).

Kapolres Lampung Selatan yang sebelumnya dijabat AKBP Eddie Purnomo, SH, S.IK, MM berpindah kepada AKBP Zaky Alkazar Nasution, SH, S.IK, MH.

Diketahui, Eddie Purnomo yang menjabat Kapolres Lampung Selatan selama kurang lebih 8 bulan 10 hari, akan menempati tugas baru sebagai Kabag Wassidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimum) Polda Lampung.

Sedangkan sebelum menduduki pucuk pimpinan di Polres Lampung Selatan, Zaky Alkazar Nasution menjabat sebagai Kanit II Subdit II Dittipidkor Bareskrim Polri.

Acara kenal pamit itu dihadiri Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, anggota Forkopimda Plus, Sekretaris Daerah Kabupaten serta pejabat Pemkab Lampung Selatan.

Hadir juga tokoh adat Pangeran Lima Marga, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, insan pers, serta lembaga masyarakat lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto mengatakan, selama kebersamaan bersama Eddie Purnomo banyak kenangan dan hal positif yang telah dilakukan di kabupaten Khagom Mufakat. Terutama soal penanganan COVID-19.

Sebagai pintu gerbang Pulau Jawa-Sumatera, kita memiliki tanggungjawab sebagai garda terdepan memutus rantai COVID-19. Meskipun pontang panting, dengan kebersamaan dan gotong royong anggota Forkopimda, semua persoalan bisa diselesaikan,” ujarnya.(*/red)