Wujud Syukur Atas Kesembuhan Wakil Ketua PKK Hj.Thurismawaty Edward Antony, Bupati Raden Adipati Surya adakan Syukuran dan Doa Bersama.
Spread the love

Lampungjaya.news, Way Kanan – Sebagai wujud rasa syukur dan sayang, Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Hj. Dessy Afriyanti Adipati menggelar Syukuran dan Do’a Bersama atas kesembuhan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Hj. Thurismawaty Edward Antony, Selasa (22/09/2020) sore.

Pada acara yang dihadiri pula oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan, Vorian Melita Saipul dan jajaran DWP serta PKK itu, Bupati Adipati mengungkapkan rasa bahagia dan syukur atas kesembuhan Istri Almarhum Wakil Bupati itu setelah menjalani isolasi mandiri bersama keluarga besar pasca almarhum Wakil Bupati dinyatakan Positif Virus Corona pada tanggal 10 Agustus 2020 lalu.

Selain syukuran atas kesembuhan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten, Bupati Adipati juga mengajak untuk bersama-sama berdo’a agar seluruh jajaran dan masyarakat Kabupaten Way Kanan senantiasa diberikan kesehatan agar terhindar dari berbagai virus penyakit berbahaya dan tidak terjadi kasus-kasus baru Covid-19 serta tak lupa mendo’akan Almarhum Wakil Bupati Edward Antony agar mendapatkan tempat terbaik disisi Allah SWT.

Bupati Adipati juga menyampaikan untuk selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam mencegah penularan covid-19 dengan menerapkan 4M yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak Dan Mandi, karena covid-19 belum selesai dan belum ada satupun ahli baik dari dalam maupun luar negeri yang berani menjamin kapan pandemi ini akan berakhir, sehingga kita harus terus disipilin dalam menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup bersih dan sehat untuk mencegah penularan virus tersebut dan juga selalu berdoa agar masa pandemi ini segera berakhir dan kita dapat melewatinya dengan sehat dan baik-baik saja.