Membangun Infrastruktur dapat Memacu Perekonomian Masyarakat
Spread the love

Lampungjaya.Net, Way Kanan – Infrastruktur menjadi perhatian Kepala Kampung dan Masyarakat, khususnya di Kampung Negara Ratu, Kecamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan. Sebagai bentuk perhatian pemerintahan Kampung di bawah kepemimpinan Yusan Ono Helmer selaku Kepala Kampung memanfaatkan Dana Desa (DD) untuk membangun infrastruktur.

Menurutnya, sarana tersebut cukup vital karena menunjang akses perekonomian warga Negara Ratu sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Adapun program pembangunan Kampung Negara Ratu yang menjadi skala prioritas untuk tahun 2018 yang lalu adalah pembangunan Pembangunan balai rakyat yang menghabiskan uang senilai Rp. 532.058.400 tahun anggaran 2018” ujar Kepala Kampung, Yusan, saat ditemui wartawan di kediamannya, Sabtu (26/10/19).

Dikatakan Yusan, dibangunnya sarana penunjang diharapkan bisa melancarkan akses kehidupan dan perekonomian serta dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat Negara Ratu.

“Kami akan menggunakan Dana Desa sebaik-baiknya sehingga dapat dirasakan asas manfaatnya oleh masyarakat Negara Ratu. Total pendapatan tahun 2019 Rp.1.127.115.200, Yang bersumber dari Dana Desa ( DD ) sebesar Rp. 815.093.000, Alokasi Dana Kampung ( ADK ) sebesar Rp. 304.197.650, Dana Bagi Hasil Pajak dan Retribusi ( DBHP ) sebesar Rp. 7.824.550.
Dengan rincian pembangunan bidang penyelenggaraan pemerintahan kampung sebesar Rp.323.188.550, bidang pelaksanaan pembangunan sebesar Rp.743.352.000, bidang pembinaan kemasyakatan sebesar Rp.44.050.000, bidang pemberdayaan sebesar Rp.40.718.573 sementara itu Untuk pembangunan yg dilaksanakan tahun anggaran 2019 adalah Rabat beton yang terletak di Dusun 1 dan Dusun 2 sebesar Rp. 58.037.000, Talud Penahan Tanah sebesar Rp. 280.479.600, Pembangunan Jembatan yang terletak di Dusun 5 RT 01 dan RT 02 sebesar Rp. 348.614.400″ Kata Yusan

Dan itu semua kami wujudkan dalam bentuk pembangunan infrastruktur, baik sarana prasarana Kampung serta bidang pemberdayaan dan sebagainya, yang pasti apa yang bisa menunjang perekonomian masyarakat akan kita bangun secara bertahap,” jelas Yusan.

Sementara itu, Yusan selaku Kepala Kampung Negara Ratu mengatakan sangat berterima kasih dan Bersyukur pada pemerintah pusat dan daerah Kabupaten Way Kanan serta pemerintah provinsi Lampung karena Kampungnya yang telah membangun insfrastruktur desa, ungkapnya.

“Mudah-mudahan kedepan pembangunan disegala sektor dengan menggunakan Dana Desa terus ditingkatkan demi tercapainya perekonomian yang merata pada masyarakat Negara Ratu serta dapat mendukung demi terwujudnya Kabupaten Way Kanan sebagai Kabupaten yang maju dan berdaya saing ,” harapnya.(lm)